Noah band 2014


sahabat.com Grup band Noah akhirnya memberikan keterangan resmi terkait keluarnya sang drummer, Reza pada Senin (22/12), di kantor Musica Studio, Jakarta Selatan.

Kepada awak media, Gitaris Noah, Uki mewakili teman-temannya mengungkapkan, jika Noah tetap akan berjalan tanpa Reza. Pertanyaannya adalah, bagaimana posisi drummer Noah yang telah ditinggal pergi Reza?

Menjawab itu semua, Uki menegaskan, kalau posisi Reza tetap tak tergantikan. Artinya, posisi drummer Reza tetap akan dibiarkan kosong. Noah sepakat akan menghargai posisi Reza selama 14 tahun bekerjasama, bahkan sejak Noah masih bernama Peterpan.

"Reza tak hanya teman kerja, tapi juga sahabat kami. Untuk itu, kami sepakat posisi Reza akan tetap dikosongkan. Kami sepertinya tidak ada pikiran untuk menggantikan Reza," ujar Uki.

Uki mengatakan, kalau Noah akan memakai jasa 'additional player' untuk membantu di posisi drummer.

"Kita akan pakai 'additional' ke depan. Reza sendiri sudah kasih beberapa nama, ada sekitar tiga nama," ucap Uki. "Orang-orangnya secara nama tidak ada yang sudah terkenal gitu, karena memang kami lebih ingin mengangkat sosok lain untuk menjadi drummer Noah, kasih kesempatan," sambung sang vokalis, Ariel di lokasi yang sama.

Atas keputusan itu, maka posisi 'additional player' di band Noah ada dua, yaitu posisi drummer dan bass. Sampai saat ini, Noah sendiri lebih merasa nyaman dengan 'additional player' yang sudah mereka coba di posisi bass.

"Tidak mudah menggantikan begitu saja. Butuh proses yang panjang, jadi bagi kami menggunakan 'additional player' jauh lebih mudah dan cepat," lanjut personel Noah lainnya, Lukman.

0 komentar:

Posting Komentar